Sabtu, 16 Maret 2013

NEGARA DENGAN JUMLAH PENDUDUK PALING BANYAK


Negara-negara Asia mendominasi jajaran 10 besar negara dengan penduduk terbanyak di dunìa, ada 6 negara Asia yang masuk 10 besar yakni China (1), India (2), Indonesia (4), Pakistan (6), Bangladesh (7), dan Jepang (10).

China menempati posisi pertama dengan jumlah penduduk mencapai 1,3 miliar jiwa lebih, untungnya China memiliki wilayah yang luas pula sehingga jumlah penduduk sebanyak itu pun masih mampu ditampung hehe..., menyusul India di tempat kedua dengan jumlah penduduk mencapai 1,1 miliar jiwa lebih, jika India tak mampu mengendalikan angka pertumbuhan penduduknya yang sangat tinggi bisa saja pada masa- masa yang akan datang jumlah penduduk India bisa saja menyamai atau bahkan melampaui jumlah penduduk China. Kemudian di posisi ketiga diduduki oleh Amerika Serikat, jumlah penduduk negeri paman Sam ini hampir mencapai 300 juta jiwa, selain faktor angka kelahiran banyaknya jumlah penduduk Amerika Serikat juga disebabkan banyaknya imigran yang datang dari berbagai bangsa. Sementara negeri kita Indonesia berada di posisi keempat mengganti posisi Uni Soviet yang terpecah belah menjadi beberapa negara, dan salah satu pecahannya yakni Rusia masih berada di jajaran 10 besar dengan menduduki posisi ke 8. Brazil menjadi satu-satunya wakil Amerika Selatan yang masuk daftar big ten dengan berada di posisi ke lima. Nigeria pun menjadi satu-satunya negara dari Afrika yang masuk 10 besar. Tiga negara Asia lainnya Pakistan, Bangladesh dan Jepang semakin memperkokoh dominasi Asia dalam jajaran jumlah penduduk terbanyak.

Berikut ini daftar selengkapnya 10 Negara dengan penduduk terbanyak di dunia:

1. China - 1.306.313.812 jiwa
2. India - 1.103.600.000 jiwa
3. Amerika Serikat - 298.186.698 jiwa
4. Indonesia - 241.973.879 jiwa
5. Brazil - 186.112.794 jiwa
6. Pakistan - 162.419.946 jiwa
7. Bangladesh - 144.319.628 jiwa
8. Rusia - 143.420.309 jiwa
9. Nigeria - 128.771.988 jiwa
10. Jepang - 127.417.244 jiwa.
Pengetahuan Umum
Pengetahuan Umum Updated at: 3/16/2013 03:25:00 PM
Pengetahuan Umum
Pengetahuan Umum Updated at: 3/16/2013 03:25:00 PM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hallo Sahabat Pengetahuan Umum,Selamat Membaca...Dan Mengambil Manfaatnya, Jangan lupa Komentarnya !
NO SARA
NO LINK LIFE
NO DIRTY WORDS